Selasa, 13 September 2016

Tips Membeli Minyak Wangi



 Minyak wangi merupakan kebutuhan yang tidak terlalu penting, artinya ada seseorang yang tidak harus memakainya. Tetapi ada pula yang setiap hari menggunakannya, karena tidak percaya diri.

Berikut tips memilih minyak wangi. Bila kamu akan membeli minyak wangi jangan mencoba beberapa jenis sekaligus berturut-turut. Lakukanlah bertahap. Caranya semprotkan minyak wangi pertama pada tangan kiri, lalu biarkan sampai kering. Kemudian semprotkan minyak wangi kedua pada tangan kanan, diamkan beberapa saat. 
Bila ingin mencoba minyak wangi ketiga, netralkan penciuman kamu dengan mencium kopi, lalu bubuhkan minyak wangi ketiga di sisi lain lengan. Minyak wangi yang tahan lama adalah yang aromanya bisa bertahan sampai 7 jam. Pertimbangkan hal ini sebelum memutuskan untuk membelinya.


Tidak ada komentar:

Posting Komentar